Jumat, 18 Maret 2011

Dispora siap gelar O2SN tingkat kota Cilegon

Cilegon,

                Olahraga merupakan salah satu kegiatan yang menyehatkan badan, bukan hanya menyehatkan, olahraga pula sudah menjadi barometer prestasi suatu Negara untuk bisa di kenal oleh Negara lain. Melalui olahraga ternyata untuk meraih prestasi yang membanggakan bisa terwujud, tapi terkadang untuk mencari bibit unggul sangat tidak mudah di dapat tanpa adanya event olahraga yang dapat memunculkan bibit-bibit unggul dalam berolahraga.

Dinas pemuda dan olahraga ( Dispora ) kota Cilegon pada bulan-bulan ini mempunyai banyak program guna meningkatkan semangat berolahraga serta mencari bibit unggul dalam berolahraga, belum lama ini dinas pemuda dan olahraga ( Dispora ) mengadakan kompetisi sepak bola yang didukung oleh PSSI kota cilegon, dan kali ini dispora akan menyelenggarakan Olimpiade olahraga Siswa nasional (O2SN), O2SN ini di ikuti oleh pelajar tingkat SD, SMP, dan SMA yang mewakili kecamatan yang ada di kota Cilegon.
Menyimak dari penuturan Wawan dahlan selaku panitia penyelenggara O2SN dispora kota Cilegon, dispora siap menyelengarakan O2SN tingkat kota Cilegon mengingat segala persiapan dan keperluan dalam acara itu sudah di persiapkan jauh-jauh hari. Sebelumnya O2SN sudah diadakan di tingkat kecamatan untuk menyaring siswa-siswi berprestasi dari setiap cabang olahraga yang di perlombakan untuk mewakili kecamatan masing-masing, setelah mendapatkan siswa-siswi terpilih lalu akan di lombakan kembali pada O2SN tingkat kota”, jelasnya.
Dalam O2SN itu olahraga yang di lombakan diantaranya atletik, bulu tangkis, tenis meja, renang, catur, futsal, bola voli dan sepak bola.
Dispora kota Cilegon berharap dengan diadakannya kegiatan O2SN ini dapat memunculkan bibit-bibit unggul dari setiap cabang yang di perlombakan guna mewakili event-event olahraga tingkat provinsi dan tingkat nasional, bahkan bila sanggup tingkat internasional, pungkas Wawan. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar